berita PAKKI
https://pakki.org/storage/artikel/20220309050145.jpg

3 Hasil Audit Sistem Manajemen

Beberapa istilah hasil audit yang akan disampaikan oleh auditor untuk beberapa orang mungkin terdengar asing. Setelah menjala...

09 Maret 2022 | Konten ini diproduksi oleh A2K4

Beberapa istilah hasil audit yang akan disampaikan oleh auditor untuk beberapa orang mungkin terdengar asing. Setelah menjalani audit sistem manajemen secara eksternal maupun internal, tentu kita akan dihadapkan pada beberapa istilah hasil audit yang akan disampaikan oleh auditor. Biasanya auditor akan menyampaikan saat closing meeting. Berdasarkan Panduan Audit Sistem Manajemen ISO 19001:2011, anda akan dihadapkan pada beberapa jenis hasil audit :


1. KESESUAIAN (CONFORMITY)

Adalah kondisi dipenuhinya kriteria audit pada suatu proses. Seorang auditor yang baik, pasti akan memaparkan beberapa temuan kesesuaian suatu kondisi di perusahaan terhadap sistem manajemen. Kesesuaian adalah suatu poin positif yang dapat membantu auditee lolos dalam sebuah audit sistem manajemen. Yang mana suatu kesesuaian dapat berdampak positif terhadap sistem manajemen di perusahaan.


2. KETIDAKSESUAIAN (NON CONFORMITY)

Adalah kondisi tidak dipenuhinya kriteria audit pada suatu proses. Biasanya hal ini ditemukan auditor pada saat wawancara ataupun pada saat auditor melakukan site visit. Ketidaksesuaian terbagi dalam 2 jenis yaitu :


2.1. Major Nonconformity

Beberapa perusahaan / badan sertifikasi memiliki kriteria yang termasuk kedalam hasil audit major nonconfirmity :


-Tidak ada bukti penerapan atau kegagalan keseluruhan dari sistem untuk memenuhi salah satu persyaratan sistem manajemen

-Beberapa minor nonconformity terhadap satu elemen dapat mengisyaratkan kegagalan sistem sehingga dapat dikategorikan sebagai major nonconformity

-Semua ketidaksesuaian yang bisa berakibat fatal. Contoh : mengelas dekat sumber energi, kerugian finansial yang besar, pelanggaran terhadap peraturan, mempengaruhi image perusahaan.


2.2. Minor Nonconformity

Kriterianya hasil audit ini adalah :


-Ketidaksesuaian terhadap persyaratan sistem manajemen yang tidak mengakibatkan pada :

-kegagalan dari suatu sistem

-mengurangi kemampuannya dalam menjamin kondisi proses yang terkontrol

-kondisi fatal


-Ketidaksesuaian yang disebabkan oleh :

-Kegagalan pada dokumentasi dan rekaman

-Satu atau lebih ketidak konsistenan penerapan suatu persyaratan yang tidak mengakibatkan kepada 3 hal tersebut diatas



3. Peluang Peningkatan (Opportunity For Improvement)

Adalah hasil audit yang menemukan bahwa telah dipenuhinya kriteria audit pada suatu proses, akan tetapi terdapat suatu peluang untuk menimbulkan ketidaksesuaian atau peluang untuk meningkatkan efektifitas proses. Biasanya jika auditee dapat melaksanakan saran auditor untuk melakukan tindak lanjut terhadap peluang peningkatan ini, perusahaan dapat menerima dampak yang positif. Karena sifatnya peluang, maka hal ini dapat disikapi oleh auditee sebagai saran yang membangun.





Sumber: Katigaku.top